Praktek cara memasak dengan mudah dan resep yang lengkap.

Rabu, 04 Maret 2015

Cara Memasak Lobster Untuk Meminimalisasi Pengeluaran

Lobster merupakan salah satu menu seafood yang tergolong cukup mahal. Meskipun begitu, tidak menyurutkan niat pecintanya untuk tetap menikmatinya. Masakan olahan lobster banyak dijual di restoran-restoran mahal. Nah, bagi anda yang ingin menikmati lobster namun dengan meminimalisasi pengeluaran, maka artikel cara memasak lobster ini akan sangat berguna bagi anda karena dengan mengetahui artikel ini maka anda berkesempatan untuk mencoba memasak sendiri lobster di rumah. Tentu saja dengan memasak sendiri lobster di rumah berarti akan meminimalkan uang yang harus anda keluarkan untuk membeli satu porsi masakan lobster di restoran.

cara memasak lobster

Bahan dan Bumbu Memasak Lobster


Bahan memasak lobster yang gurih dan lezat tentu saja adalah udang jenis lobster. Sediakanlah dua ekor udang lobster dan pilihlah kualitas yang bagus agar rasanya juga semakin lezat. Cara memasak lobster tidak sulit. Beberapa bumbu yang perlu disiapkan untuk memasak lobster diantaranya;

  •           5 siung bawang merah
  •           3 siung bawang putih
  •           1 buah tomat
  •           4 lbr selada
  •           2 sdm kecap inggris
  •           ½ sdt garam
  •           ½ sdt merica
  •           2 sdm mentega

Cara Memasak Lobster

Langkah pertama dalam memassak lobster yaitu dengan membersihkan lobster. Bersihkanlah bagian kepalanya dan belah tubuhnya menjadi dua secara vertikal, pisahkan daging dengan cangkangnya. Goreng cangkang dan kepala lobster secara terpisah dari dagingya. Setelah matang angkat dan tiriskan. Iris kecil bawang merah dan bawang putih, tomat iris tipis. Tumis irisan bawang merah dan bawang putih dengan mentega sampai harum dan masukkan daging udang yang telah digoreng sebelumnya. Tuangkan kecap inggris, garam, merica bubuk dan irisan tomat dalam tumisan. Tumis sampai merata dan tomat sedikit melunak. Letakkan cangkang dan kepala lobster yang telah digoreng diatas piring. Angkat dan tuangkan daging udang yang telah dimasak pada cangkang, bubuhkan saus sisa tumisan di atasnya. Itulah cara memasak lobster yang sederhana yang dapat anda praktekkan di rumah.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Memasak Lobster Untuk Meminimalisasi Pengeluaran