Praktek cara memasak dengan mudah dan resep yang lengkap.

Selasa, 27 Januari 2015

Cara Memasak Sop Sebagai Makanan Pengganti Nasi

Sop merupakan salah satu jenis hidangan yang memiliki banyak kandungan sayuran. Sudah kita ketahui bahwa sayuran adalah salah satu jenis makanan yang baik untuk tubuh kita. Cara memasak sop tidaklah sulit, hanya saja keberagaman sayuran yang digunakan membuat kita harus pintar-pintar memilih sayuran yang sehat.

cara memasak sop

Sayur sop umumnya disajikan saat siang hari sebagai pelengkap nasi putih. Sebagian orang yang suka pedas juga pastinya akan merasa ada yang kurang apabila menyantap sop tanpa disertai sambal. Oleh karena itu, salah satu pelengkap sop adalah sambal.

Bahan dan Cara Memasak Sop


Sop adalah salah satu jenis makanan yang dapat dijadikan alternatif untuk mereka yang sedang menjalankan program diet. Kandungan karbohidrat pada nasi dapat digantikan dengan kentang serta makaroni pada sop. Cara memasak sop cukup simpel. Beberapa bahan yang perlu anda persiapkan tentunya berbagai jenis sayuran yang meliputi 1 buah kentang ukuran besar (potong dadu), daing ayam ¼ kg, 1 wortel ukuran sedang (potong bulat tipis), ¼ bagian kembang kol (potong-potong), 100 gram daun kol, 2 batang daun bawang diiris 2-3 cm, 2 batang seledri diikat, serta 100 gram makaroni (rendam air panas terlebih dahulu). Bumbu yang dihaluskan untuk ditumis yaitu 4 siung bawang merah, 2 siung bawang putih, 1 sdt penuh merica, ½ sdt gula pasir, serta penyedap rasa.

Langkah pertama dalam memasak sop yaitu dengan merebus 1/4  kg daging ayam. Setelah matang angkat dan tiriskan ayam, kemudian tambahkan dua gelas air putih pada air rebusan ayam dan panaskan kembali sampai mendidih. Sambil menunggu air mendidih, haluskanlah bumbu dan tumis hingga harum. Setelah harum, masukkan tumisan ke paci berisi air rebusan daging ayam. Tambahkan kentang dan wortel yang telah dipotong-potong, setelah beberapa saat masukkan sayuran yang lain dan daging ayam yang telah dipotong dan direbus dalam kaldu. Tambahkan daun bawang, seledri, dan makaroni. Aduk sebentar dan angkat. Sajikan selagi hangat. Itulah cara memasak sop yang dapat anda praktekkan di rumah.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Memasak Sop Sebagai Makanan Pengganti Nasi